Semangatnya Anak-Anak TK Islam Al Amin Saat Mengunjungi Markas TNI-Polri

    Semangatnya Anak-Anak TK Islam Al Amin Saat Mengunjungi Markas TNI-Polri

    WONOGIRI – Puluhan anak-anak yang berasal dari Taman Kanak-Kanak Islam Al Amin yang berada di Desa Bero, dengan penuh semangat mendatangi Makoramil 11/Manyaran dan Mapolsek Manyaran, Sabtu(1/10).

    Kedatangan puluhan anak didik dari TK Islam Al Amin bersama dengan guru pendamping dan wali murid tersebut, disambut oleh Danramil 11/Manyaran Kapten Arh Hadi Santoso bersama dengan Kapolsek AKP Wartadi bersama dengan anggota Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

    Kegiatan yang dilakukan selain memberikan pengetahuan atau pengenalan profesi dan tugas dari TNI-Polri ini, juga diberikan pengenalan kedisiplinan dan kecintaan terhadap tanah air kepada anak - anak didik TK Islam Al Amin.

    Setelah itu, anak-anak diajak berkeliling di sekitaran Makoramil maupun Mapolsek, yang kebetulan bangunannya berdampingan. Danramil Kapten Arh Hadi Santoso mengatakan, kegiatan ini merupakan permintaan dari TK Islam Al Amin dan tentunya, pihaknya menyambut baik dengan adanya kegiatan ini.

    “ Sesuai dengan permintaan pihak sekolah, kami menerima kunjungan dari anak-anak TK untuk mengenalkan tugas-tugas dari abdi negara yakni TNI dan Polri “, ucap Danramil.

    Lebih lanjut Danramil berharap, nantinya tidak ada lagi anak-anak usia dini yang mempunyai rasa takut kepada TNI maupun Polri, karena sudah kenal secara dekat melalui pengenalan profesi itu, dan di kemudian hari diharapkan anak-anak bisa menjadi mitra TNI-Polri,

     (Arda 72).

    wonogiri
    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Santri Arroyan mendapatkan Pelatihan PBB...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0728/Wonogiri Gelar Upacara Peringatan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto
    Bekerja Tanpa Cemas, Bansos Tetap Aman: BPJS Ketenagakerjaan Tepis Isu yang Resahkan Pekerja Informal
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah

    Ikuti Kami